Home » , » Relay

Relay

Relay merupakan sebuah sakelar magnetik yang biasanya menggunakan medan magnet dan sebuah kumparan untuk membuka atau menutup satu atau beberapa kontak sakelar pada saat relay dialiri arus. Pada dasarnya relay terdiri dari sebuah lilitan kawat yang terlilit pada suatu inti dari besi yang berubah menjadi medan magnet yang dapat menarik atau menolak pegas sehingga kontak dapat menutup dan membuka.  

Simbol Relay
Relay DPDT (Double Pole Double Throw) dan relay SPDT (Single Pole Double Throw) adalah dua diantara beberapa jenis kontaktornya. Pole adalah kontak yang bergerak, sedangkan throw adalah kontak diam. NC (Normally Closed) menunjukkan bahwa keadaan kontak tersebut dalam keadaan normalnya tertutup atau terhubung dengan pole. Sedangkan NO (Normally Opened) pada keadaan normalnya tidak terhubung dengan pole.
 
Relay yang baik memiliki resistansi isolasi yang tinggi sehingga tegangan yang tinggi pada peralatan tidak mengganggu kerja dari rangkaian pengendali. Ada dua jenis relay yang bisa didapat, yaitu inputnya bekerja pada arus searah dan yang bekerja pada arus bolak-balik. Pada umumnya relay yang biasa digunakan pada sistem elektronika adalah yang bekerja pada tegangan DC.

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts

Alexa Rank


Followers

gif maker